Shalom Sahabat SMASKRIS Ambon
Sahabats smaskris apa kabar ? Bagaimana kondisi sahabats pada pemberlakuan PSBB di era New Normal Pandemi covid 19 . Semoga kita semua dalam lindunganNya.
Sebagai upaya tindak lanjut mempersiapkan pembelajaran di Era New Normal pada Masa Pandemi Covid-19, maka pada hari ini Selasa 19 Juni 2020 LPMP MALUKU melakukan kegiatan VIDEO CONFERENCE BACARITA BERSAMA LPMP MALUKU - PEMBELAJARAN DI ERA NEW NORMAL dengan Platform Sicon Webex yang berlangsung dari pukul 09.00 - 13.00 WIT
Video Conference ini di buka oleh Kepala LPMP Maluku Bapak H. ACHIL A JASIM SP,MH yang menyampaikan Kebijakan tentang strategi pembelajaran di Era New Normal . Dalam arahannya lebih menekankan pada pelaksanaan Belajar Dari Rumah di peruntukan kepada sekolah sekolah yang berada di zona merah, zona kuning, tetapi di daerah zona hijau dapat dilakukan tatap muka dengan memperhatilam protokol kesehatan Pandemi.Covid 19 .
Dalam maksud itu maka diharapkan sekolah-sekolah dapat mempersiapkan komponen pendukung dalam setiap strategi pembelajaran di sekolah pada Tahun ajaran Baru yamg akan di mulai 13 juli 2020 mendatang dilakukan dengan sistim BDR / PJJ maupun yang luar jaring harus tetap mengaju pada Petarutan Mentri yang sudah ditetapkan
Narasumber pada kegiatan ini terdiri Bapak.Nurdin.S.Pd, M.Pd memaparkan materi Penyusunan Rencana Pembelajaran BDR
Ibu Asnawi Banawi S.Pd.M.Si memamparkan Materi Penilaian Pembelajaran BDR
Ibu Fitri Djibram S.Pd, M.Pd dengan Best Practice Pelaksanaan Belajar dari Rumah dan Dra E .Laturiuw M.Si memaparkan tentang BEST PRACTISE PENGELOLAAN MANAGEMEN BELAJAR DARI RUMAH
Kegiatan ini diikuti oleh 116 peserta yang terdiri dari guru, kepala Sekolah dan pengawas dari berbagai Kabupaten di Propinsi Maluku
Walaupun ada dengan keterbatasan akses internet di beberapa titik dengan lemahnya signal internet tetapi tidak pernah menggangu antusias peserta untuk menerima share materi .
Kepala SMA KRISTEN YPKPM dalam kesempatan WEBINAR atau VIDEO CONFERENCE ini memaparkan bagaimana pengelolaan Management sekolah dalam mempersiapkan Pembelajaran BDR /PJJ / DARING
Selain dari persiapan infrastruktur persiapan teknis sampai pada pelaksanaan dan Laporan hasil Belajar Dari Rumah di bagikan kepada semua peserta yang adalah guru, pengawas dan kepala sekolah untuk menghadapi era New Normal di Tahun ajatan baru BDR benar benar di disain dengan baik.dengan berbagai Metode dan Platform yang digunakan
SMA Kristen YPKPM Ambon SEBAGAI SEKOLAH ANGGOTA Google Suite For Education (GSE) yang sudah menggunakan hampir sebagian besar aplikasi GSE sampai dengan Laporan Pendidikan online
Ibu Lanny menghimbau kepada semua sekolah untuk membuat dan mengembangkan website sekolah secara terstandar sehingga dapat mengusulkan sekolahnya sebagai anggota GSE yang nanti sangat membantu sekolah dimasa pandemi ini. Selain itu mendorong guru-guru untuk lebih kreatifitas dalam mendisain RPP dan memacu diri dalam penguasaan TIK
Hal ini juga di perkuat dengan bahan-bahan ajar yang menarik dan kreatif dari ibu Fitri Djiban salah satu guru dari SDN 62 AMBON yang membawakan Best Practisenya yang sarat dengan kreatifitas guru di era New Normal dan bermanfaat bagi para guru.
BDR /PJJ sangat membutuhkan perhatian dan Kerja sama Sekolah Orang tua dan Masyarakat sebab jika tidak BDR akan lepas kontrol dan tidak bermakna.
#pakemasker
#seringcucitangan
#jagajarak
#bersatulawancorona
Salam SMASKRIS Mandiri menuju SMASKRIS yang Bermutu
Tuhan Yesus Memberkati
SALAM MALUKU CERDAS
#SekolahRamahAnak
#SekolahSiagaKependudukan
#SekolahRujukan
#SekolahKewirausahaan
#SekiolahAdiwiyata
#SekolahBahagia
#TimMediaSekolah
BACARITA BERSAMA LPMP MALUKU