Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

Shalom Sahabat SmaKris - Fakultas Hukum, Universitas Pattimura Ambon, mengelar lomba Debat Konstitusi Tingkat SMA se-Derajat se-Kota Ambon, pada tanggal 29-30 November Tahun 2016 yang dilaksanakan di Aula Fakultas Hukum, Universitas Pattimura Ambon. Tujuan kegiatan tersebut untuk mensosialisasikan konstitusi kepada para siswa di tingkat SMA serta melatih mahasiswa dalam mengelolah berbagai kegiatan untuk menunjang masa depannya.

Ketua Panitia Lomba Debat Konstitusi Tingkat SMA se-derajat se-Kota Ambon, DR. Reny H Nendissa S.H, M.H menyampaikan sasaran utama pelaksanaan kegiatan lomba debat tersebut adalah sosialisasi konstitusi. Beberapa peserta lomba yang turut berpartisipasi pada kegiatan lomba debat tersebut  antara lain SMA Negeri 1 Ambon, SMA Negeri 3 Ambon, SMA Negeri 5 Ambon, SMA Negeri 10 Ambon, SMA Negeri 7 Ambon, SMA Kristen Paso, SMA Kristen YPKPM Ambon, SMA Negeri 8 Ambon, MAN 1 Ambon. Kurang lebih ada 13 sekolah tingkat SMA Kota Ambon dalam mengikuti lomba tersebut.

SMA Swasta Kristen YPKPM Ambon mengirimkan tiga (3) siswa terbaik dan satu (1) guru pendamping. Rani Tomasoa (Kelas XII IPA 2), Marlon Latuihamallo (Kelas XII IPS 1), Gilbert Likumahua (Kelas XI IPA 1) dan Ny. L. Rosyadi S.Pd sebagai guru pendamping dan pembimbing. Pada babak penyisihan hari pertama, SMA Swasta Kristen YPKPM Ambon berhasil mengalahkan SMA Kristen Paso dan berhak mengantongi tiket untuk selanjutnya melawan SMA Negeri 1 Ambon. Pada kesempatan ini SMA Kristen YPKPM Ambon harus takluk dan mengakui kemenangan dari sekolah lain, meskipun demikian SMA Kristen YPKPM Ambon berhasil meraih juara harapan III.

Usaha serta kerja keras dan di barengi dengan DOA dari ketiga siswa membuahkan hasil yaitu Juara Harapan III, dengan membawakan 1 buah piala, bonus uang senilai Rp. 500.000,- dan Sertifikat. "Ini adalah langkah awal kalian untuk terus belajar agar kedepannya bisa menjadi lebih baik lagi". Demikian harapan yang di sampaikan oleh Kepala Sekolah SMA Swasta Kristen YPKPM Ambon, Dra. E. Laturiuw, M.Si menerima kepulangan Rani bersama dengan Ibu Rosyadi dengan membawah hasil dari mereka.

Terima kasih telah mengharumkan nama Almamater tetaplah belajar dan tunjukan prestasi kalian.

Tuhan Yesus Memberkati. Menuju SMAKRIS Bermutu

comments

Back to top

X

Hak Cipta

Semua tulisan pada web merupakan hak cipta SMA Kristen YPKPM Ambon. Dilarang menyalin tanpa ijin!