SHALOM SAHABAT SMASKRIS AMBON !
Dalam upaya meningkatkan kompetens guru dalam melaksanakan Kurikulum 2013, maka Senin, 15 Mei 2017 bertempat di LPMP propinsi Maluku telah diselenggarakan bimbingan teknis instruktur Kurikulum 2013 kabupaten / kota tahun 2017 angkatan I. Bimbingan teknis instruktur kurikulum 2013 merupakan langkah strategis sebagai media untuk menginformasikan isi Kurikulum 2013 kepada guru.
Bimtek instruktur Kurikulum 2013 juga merupakan wahana untuk merubah pola pikir (mindset) dari guru aktif mengajar menjadi peserta didik aktif belajar, dari teacher oriented menjadi student oriented.
Adapun tujuan dari kegiatan Bimtek ini adalah :
Menyiapkan Instruktur Kabupaten/Kota (IK) Kurikulum 2013 jenjang SMA yang akan ditugaskan sebagai Instruktur pada Bimbingan Teknis Guru Sasaran.
Bimbingan teknis Instruktur Kurikulum SMA angkatan pertama ini berlangsung tanggal 15 sampai dengan 18 Mei 2017 ini dibuka oleh Kepala Kepala LPMP Propinsi Maluku Bpk La Ode. Safihu, M.Pd . Dalam sambutannya, disampaikan oleh kepala LPMP Maluku tentang maksud dan tujuan pelaksanaan Bimtek ini, kemudian disampaikan juga harapan dari Kepala LPMP agar peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik.
Hadir sebagai narasumber intruktur Nasional Bpk.I.Gede Darma dari SMA Negeri 1 Kuta propinsi Bali dan Dra. E.Laturiuw, M.Si Kepala SMA Swasta Kristen YPKPM Ambon .
Selesai acara pembukaan dilanjutkan materi umum Yaitu Dinamika kebijakan kurikulum 2013 SMA oleh Ibu Lanny panggilan akrab kepala SMA Swasta Kristen YPKPM Ambon ini.
Selamat untuk bapak ibu guru( IK ) dalam mengikuti Bimtek instruktur K 2013
Maju bersama sukses semua, Tuhan Yesus berkati menuju SMASKRIS bermutu.