Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

SYALOM SAHABAT SMASKRIS
Senin, 13 Februari 2017 selesai ibadah buka usbu yang dipimpin Bapak Drs.J. Luturmas, 225 peserta UNBK (UJIAN BERBASIS KOMPUTER) secara bergilir dalam 3 putaran masuk ruang lab TIK.

Try out I yang telah dijadwalkan 4 (empat) hari sampai Jumat dan pelaksanaannya sama dengan jadwal UNBK ini diawali arahan Ibu Kepala SMA swasta Kristen YPKPM Ambon Dra.E.Laturiuw, M.Si. Dalam arahannya Ibu kepala sekolah mengajak para guru dan peserta ujian untuk bersyukur dengan pelaksanaan try out dengan sistem UNBK walaupun ditengah keterbatasan yang ada. Selain itu beliau juga memotivasikan peserta ujian "Walaupun ini hal yang baru bagi anak-anak tidak perlu takut untuk berlatih agar menjadi lebih terbiasa". Pelaksanaan try out I berjalan dengan baik, karena selain anak mendapat pendampingan dari dua petugas lab TIK mereka juga diawasi wali kelas sebagai pengawas ruang.

 

 

Kepada 225 peserta ujian Tidak perlu takut kalian harus berani mengeksperikan kemampuan yang kalian miliki dengan semangat tinggi sambil bertekad terus berusaha menyiapkan mental untuk selalu konsisten dalam belajar. Tetaplah bersemangat. UNBK bukanlah rintangan, lihatlah sebagi ajang meraih kemenangan. Ini yang baru tapi jangan terpaku dalam ketakutan , Jangan malu bertanya, jangan takut salah, Bapak Ibu Guru adalah pendidikmu, pengajarmu, pembimbingmu dan pelatihmu, mentormu, pendukungmu, serta orang tua di sekolah bagimu. Tak ada mawar yang tak berduri, tak ada gading yang tak retak, teruslah berlatih, belajar. Mari berpacuh dengan memupuk keyakinan diri bahwa keberhasilan juga milik kalian yang mau berusaha. Teruslah melangkah maju, maka kalian akan menjadi tahu.Kalau untuk sebuah kesalahan kecil kalian ditegur jangan pula berkecil hati dan mundur, terimalah dengan senyum kecil sambil bertekad saya pasti bisa sebab itu yang akan membawa kalian menerima mahkota yang besar.Ingatlah pula bahwa orang yang "mampu" itu bukan karna memang dia sudah serba tahu tentang segala sesuatu, tapi sebenarnya orang yang "mampu" itu adalah orang yang "mau dan tak pernah menyerah mencari kesempatan membentuk diri menjadi baik yang akan membawa ke gerbang kesuksesan yang menanti ke masa depan yang cerah ". Diatas semua usaha kita yakinlah kesempurnaan hanya milik Allah dalam Yesus, berdoa dan berserahlah dibawah kesempurnaan milik-Nya Guru yang Agung.

Tuhan Yesus berkati menuju SMASKRIS bermutu.

comments

Back to top

X

Hak Cipta

Semua tulisan pada web merupakan hak cipta SMA Kristen YPKPM Ambon. Dilarang menyalin tanpa ijin!