SHALOM SAHABAT SMASKRIS AMBON !
Sungguh, Allah mengasihi jiwa-jiwa yang rendah hati dan Ia tidak berkenan kepada mereka yang sombong dan tetap tegar dalam dosa dan kejahatan. Seperti para malaikat surgawi yang memuji dan memuliakan Allah, Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi dan damai sejahtera di bumi di antara manusia yang berkenan kepada-Nya (Luk 2: 14), maka kita harus memuji Allah dan memuliakan-Nya atas karya agungnya bagi kita. Sebab, Allah telah mengaruniakan damai sejahtera bagi kita.
Damai yang bukan buatan manusia dan bukan berasal dari dunia. Tetapi Damai sejahtera yang berasal dari atas, dari surga, dari Allah. Damai sejati hanya dapat dialami oleh semua orang yang rela untuk mengenal Yesus dan mengambil bagian dalam sengsara dan kebangkitan-Nya. Tanpa itu semua, segala akan sia-sia dan kita masih berada dalam kegelapan tanpa akhir. Pada masa Natal ini, mari kita mengarahkan pandangan kita kepada Allah yang memberikan anugerah besar kepada kita.
Kelahiran Yesus Kristus menghadirkan kuasa Allah yang menyapa umat-Nya. Allah membebaskan manusia dari perbudakan dosa dan belenggu maut. Hanya satu hal yang perlu kita lakukan, kita harus percaya dan masuk dalam kehidupan Yesus. Kita harus berani mengikuti Yesus Kristus, dalam suka dan duka, dalam untung dan rugi. Apapun status dan pilihan hidup kita, kita hanya mengandalkan Yesus Kristus sebagai Tuhan dan Penyelamat kita.
Ibadah perayaan Natal SMA Swasta Kristen YPKPM Ambon yang dilaksanakan Selasa,13 Desember pukul 10.00 WIT, dihadiri Sekretaris Dinas pendidikan kota Ambon bapak Drs.A.Manuputty, M.Pd, pengawas sekolah bapak E.Kolelsy, S.Pd, M.Si, Pengurus yayasan PKPM Ambon yang diwakili bapak Drs.W.Papilaya, bapak Ketua Komite Drs.S.Huwae, MH .
Ibadah dengan thema : "karya damai sejahtera Allah hadir bagi semua " (Lukas 2 ayat14) berlangsung lancar dan hikmat dilaksanakan dalam bentuk puji-pujian dipimpin salah seorang pengurus OSIS Nn.Etha Taihuttu ( XI IPA 3) dan refleksi dialogis natal oleh bapak Pdt.No Pattinaya.
Memaknai Natal sebagai peristiwa dimana Allah mau berbagi kasih dengan manusia (Allh begitu mengasihi dunia) , maka dalam ibadah ini pula 54 peserta didik menerima tanda kasih berupa uang yang berasal dari program sekolah Jumat sukarela. Dari kita untuk kita
Natal jangan hanya dimaknai sebatas dekorasi tapi juga aksi nyata. Makna Natal itu sendiri, yakni kelahiran Kristus sebagai peristiwa kasih karunia Allah bagi dunia ini.. Proklamasi natal pertama oleh para gembala di padang Efrata, yakni kelahiran sang Juru selamat, Yesus Kristus telah memberikan sukacita bagi dunia Sebuah Kelahiran yang ajaib yang telah mengubah sejarah dunia. Kristus lahir maka dunia masih ada damai sejahtera Allah yang memberikan pengharapan.
Inilah yang harus digemakan dalam kata dan akta.
Selamat Menyambut Natal 25 Desember 2016 bagi civitas akademika SMA Swasta Kristen YPKPM Ambon. Semoga Damai Natal memberikan sukacita yang penuh dan kegembiraan yang besar bagi kita.. Kemuliaan bagi Allah sekarang dan selamanya. .!
Tuhan Yesus memberkati menuju SMASKRIS bermutu.