Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

SMA Kristen YPKPM_ Bertempat di Ruang Aula SMA Kristen YPKPM digelar pelatihan Jurnalistik pada siswa dan Guru yang termasuk dalam TIM JURNALISTIK SMA KRISTEN YPKPM AMBON (Sabtu, 28 Januari 2023).

Pelatihan ini adalah hasil kerja sama sekolah dengan Tribun Ambon. Kepala sekolah Dra E. Laturiuw MSi dalam sambutan arahan nya mengatakan bahwa menulis berita ini juga merupakan bagian dari LITERASI yang merupakan salah satu program sekolah yang sedang di propagandakan. Menurut Laturiuw untuk menjadikkan warga sekolah literat kita mulai dari budaya menulis karena semua orang dapat membaca tetapi belum tentu semua orang dapat menulis dan untuk menjadikan tulisan di media website smakrisambon.sch.id menjadi lebih berkualitas perlu adanya pelatihan terhadap tim penulis berita di website sekolah.

Hal penting juga bahwa sekolah perlu berkolaborasi dengan media lainnya untuk menghidupkan website sekolah dan salah satu media yang sudah hampir setahun berkolabiorasi dan konsen tentang hal ini yaitu Tribun Ambon. Fandi Wattimena  jurnalis Tribun Ambon yang didampingi Direktur Tribun Ambon Respi Leba mengatakan bahwa Good News Is Good News hal senada ini juga dipertegas oleh Ibu Lanny Laturiuw bahwa Menulis harus berdampak kepada orang lain.

Selama kurang lebih 7 jam, Fandi jurnalis hebat Tribun Ambon ini mendampingi para siswa dan guru dalam menulis berita. dan terlihat kepiawaian seorang Fandi Wattimena dengan segudang pengalaman menulisnya dengan trik dan tips menulis yang luar biasa yang ditularkan kepada para peserta pelatihan.

Pelatihan ini di boboti dengan materi yang terdiri dari Apa itu berita dan menulsi berita, Praktek menulis berita, evaluasi hasil praktek, Berita Foto, praktekl membuat caption foto dan wawancara sangat memperkaya pengetahuan para peserta tentang menulis.

Pada saat Evaluasi beberapa siswa mempresentasikan berita yang sudah mereka tulis dan mendapat bimbingan langsung dari Junrnails hebat tribun ambon mereka terlihat sangat senang. kepala sekolah mendekati seorang peserta dan bertanya bagaimana yang kamu rasakan setelah dibimbing, Aleksa siswa kelas XI menjawab senang, saya sekarang akan mencoba untuk terus menulis sehingga benar - benar mampu menerapkan 5W dan 1H sebagai rambu-rambu dalam menulis sebuah berita.

Ibu Lanny yang juga mengikuti dan memantau kegiatan ini sampai selesai terus memberi dukungan kepada anak anak dan guru untuk mari mulai menulis. beliau berharap mulai besok dan seterusnya ayo kita semua dapat menulis apa saja yang kita lihat, dengar, alami yang merupakan fakta yang aktual dan relefan yang akan diangkat menjadi tulisan yang berdampak bagi orang lain.(6ny)

#PakeMasker

#SeringCuciTangan

#JagaJarak

#BersatuLawanCorona

#JauhiKerumunan

Salam SMAKRIS MANDIRI ( Motivasi  -Antusias- Niat-Dana - inisiatif - Rasio - Intuisi ) menuju SMAKRIS (S= satisfication M= MAN IS GOD A= ABILITY K= KINDNESS R= RESPECT OTHER I= INSTINKS= SUCCESS) yang Bermutu Tuhan Yesus Memberkati

#SekolahRamahAnak

#SekolahSiagaKependudukan

#SekolahRujukan

#SekolahKewirausahaan

#SekolahAdiwiyata

#SekolahBahagia

#SekolahGoogleWorkspaceForEducation

#SekolahSiagaKependudukanParipurna

#SekolahPenggerak

#TimMediaSekolah

comments

Back to top

X

Hak Cipta

Semua tulisan pada web merupakan hak cipta SMA Kristen YPKPM Ambon. Dilarang menyalin tanpa ijin!